Liontin bisa dibilang sebagai pusat dari perhiasaan kalung. Ada banyak model liontin berlian mewah yang bisa Anda pilih dan dirilis setiap hari. Sekarang ini, liontin berlian ini lebih banyak dipengaruhi oleh gaya yang modern.
Liontin berlian modern ini menyesuaikan dengan perkembangan gaya dan desain yang populer saat ini. Begitu juga, dengan para penggunanya para wanita modern. Berikut ini, ada beberapa rekomendasi desain liontin berlian.
Mungkin saja, salah satu desain liontin ini bisa menjadi pilihan Anda, dan melengkapi tampilan Anda dengan sentuhan perhiasaan modern. Berikut adalah daftar yang selengkapnya.
1. Hilarity Untuk Tampilan Classy dan Mewah
Jika Anda ingin tampil mewah dan elegan di zaman modern ini. Maka, liontin model Hilarity adalah pilihan liontin berlian mewah yang cocok untuk Anda. Menggunakan berlian oval yang dirangkai dengan emas putih. Memberikan kesan mewah dan elegan pada model kalung berlian satu ini.
Model kalung satu ini merupakan pilihan yang tepat untuk menemani Anda di berbagai acara besar dan mewah. Tampilan Anda dijamin akan semakin anggun, classy, namun juga memiliki sentuhan modern masa kini.
2. Elegan dengan Model Lady Arc Pendant
Sudah sejak dari dulu mahkota menjadi salah satu ikon untuk menunjukan keanggunan dan wibawa seorang wanita. Hal inilah yang menjadi inspirasi dari desain Lady Arc Pendant untuk desain liontin berlian modern satu ini.
Dengan filosofis yang sudah lama ada, Mondial Jeweler memberikan sentuhan modern pada desain liontin satu ini. Walaupun didesain untuk membuat para pemakainya terlihat mewah dan berkesan mahal.
Namun, desain kalung ini tidak akan terlihat berlebihan. Pilihan acara yang bisa Anda pilih untuk menggunakan liontin berlian modern ini pun semakin banyak dan bervariasi.
3. Tampil Ekstra dengan Kalung Jubilee
Jika Anda merasa tampilan yang modern dan ekstra adalah konsep yang cocok untuk karakter Anda. Maka kalung Jubilee akan menjadi liontin berlian modern yang bisa mewakili gaya dan karakter Anda.
Desain yang sangat mewah dan mencolok dengan potongan berlian marquise nya akan menonjolkan karakter Anda sebagai wanita yang modern. Kesan mewah dan elegan akan terlihat dari kalung ini. Begitu juga karakter yang dinamis dan modern.
Dengan desain ini Mondial Jeweler memberikan pesan pada para wanita. Untuk merasa percaya pada dirinya sendiri dan tampil menonjol dengan karakternya yang unik dan kuat.
4. Classy dan Modern dengan Liontin Jovial
Siapa bilang gaya klasik dan modern tidak bisa bersatu pada menjadi liontin berlian mewah?. Hal tersebut dibuktikan oleh Mondial Jeweler melalui desainnya yaitu liontin jovial. Desain liontin ini terinspirasi dengan gaya art deco yang sangat populer di Eropa pada tahun 1920 Tidak heran kesan klasik akan sangat terlihat dari desain ini.
Apalagi, dengan pilihan warna dari liontin ini yang cenderung ke warna perunggu dan rosegold. Desain ini menjadi khas dengan bentuk lengkung liontinnya dan berlian tunggal yang dipasang pada bagian ujung.
Hadir dengan gaya yang diinspirasi dari gaya lama namun bisa tampil dengan sederhana. Hal inilah yang membuat liontin berlian mewah satu ini masih memiliki sentuhan modern. Tidak seperti bentuk liontin yang dibahas sebelumnya.
Penggunaan liontin Jovial lebih berfokus pada penggunaan sehari-hari. Khususnya, untuk memperlihatkan sisi modern dan elegan wanita di kehidupan sehari-harinya.
Itulah beberapa rekomendasi desain liontin berlian mewah dengan sentuhan gaya modern. Tentu saja. Anda bisa mendapatkan berbagai model liontin berlian di atas hanya di Mondial Jeweler.